Model Data Berbasis Objek
Pemodelan data berbasis objek pada umumnya ada 2 model,yaitu Entity Relation Model dan Semantik Model,Namun paling populer untuk pemodelan basis data berbasis objek menggunakan ER (Entity Relation) Model ER Model adalah suatu model untuk menjelaskan hubungan antar data dalam basis data berdasarkan objek-objek dasar data yang mempunyai hubungan antar relasi.
Model Data Berbasis Record
Pemodelan data berbasis record pada umumnya ada 3 model,yaitu Model Relasi,Model Hirarki dan Model Jaringan,Model data berbasis record paling populer adalah Model Relasi,Model Relasi adalah model data dimana data serta hubungan antar data direpresentasikan oleh sejumlah tabel dan masing-masing tabel terdiri dari beberapa kolom yang namanya unik.
Entity Relationship Model
Model data dalam basis data,kebanyakan dibuat dalam bentuk Entity Relationship Model,dalam model ER,data dunia nyata direpresntasikan dalam komponen-komponen ,terdapat beberapa komponen dalam model ER,yaitu Entity,Attributte,dan Relationship.
Entity
Entity merupakan individu yang mewakili data (fakta) yang nyata ,dan bisa dibedakan dari sesuatu yang lain,saat menentukan sebuah Entity,kita perlu lihat ruang lingkup yang sedang kita kerjakan,contoh,orang mungkin bisa kita anggap satu entity,namun dalam ruang lingkup rumah sakit,bisa jadi tidak dalam dibuat entity,karena orang tergantung jenisnya ,misal apakah entity pasien atau entity dokter.
Atribute
Setiap Entity pasti memiliki Attribute yang mendeskripsikan karakteristik dari Entity tersebut,Penentuan Attribute dalam Entity biasanya berdasarkan fakta yang ada dan yang dibutuhkan dalam ruang lingkup nya saja,Contoh dalam Entity Pasien, kita bisa menambahkan Attribute seperti Nomor Pasien, Nama Pasien, Alamat Pasien, dan lain-lain,Dan fakta yang tidak masuk dalam ruang lingkup murigkin tidak kita perlu jadikan Attribute, misalnya Hobby Pasien, Harta Pasien, dan lain-lain,Dalam Attribute, biasanya terdapat Attribute Kunci yang digunakan sebagai kunci representasi dari Entity tersebut, coritoh misal Nomor Pasien.
Relationship
Relationship merupakan hubungan antar Entity,Detail tentang Relationship akan dibahas di materi Model Data Relationship,Contoh misal dalam ruang lingkup Rumah Sakit, hubungan Entity Dokter dan Pasien adalah merawat misalnya
Entity Relationship Diagram
Setelah menentukan Entity, Attribute dan Relationship, selanjutnya dalam ER biasanya akan dibuat dalam bentuk diagram Entity Relationship Diagram (ERD) sangatlah sederhana, kita bisa merepresentasikan tiap Entity, Attribute, Relationship dan hubungannya.
Menentukan Entity
Hal pertama yang perlu kita tentukan dalam membuat ERD adalah menentukan Entity yang akan terlibat dalam toko online tersebut,Misal dalam toko online, kita akan menentukan tiga Entity yang terlibat, yaitu Pembeli. Penjual dan Barang Perlu diingat, dalam toko online yang nyata, sebenarnya banyak sekali Entity yang terlibat.
Menentukan Attribute Key
Setiap Entity wajib memiliki Attribute Key, maka selanjutnya kita perlu menentukan Attribute Key dari tiap Entity,Misal pada Pelanggan, Attribute Key nya adalah Email Pembeli, Attribute Key nya adalah Email, dan Barang, Attribute Key nya adalah SKU.
Menentukan Attribute Foreign Key
Saat kita membuat Entity, kita akan menentukan Attribute Key atau dibilang Primary Key, yaitu atribut kunci yang merepresentasikan Entity tersebut Dalam Relationship, kita juga bisa menambahkan atribut, dan biasanya kita juga perlu menentukan Attribute Foreign Key, yaitu Attribute Key di Entity yang menjadi digunakan sebagai data untuk lookup (melihat) ke Entity pemilik relasi tersebut Pada kasus Membeli misal kita perlu tahu siapa yang membeli (Email Pembeli dan barang apa yang dibeli (SKU Barang) Pada kasus Menjual, kita perlu tahu siapa yang menjual (Email Penjual) dan barang apa yang dijual (SKU Barang).
Menentukan Derajat Relasi
Selanjutnya, kita perlu tentukan derajat relasi untuk Relationship yang kita buat Pada kasus Membeli, kita bisa tentukan sebagai relasi Many to Many, karena satu Pembeli bisa membeli banyak Barang, dan satu Barang bisa dibeli banyak Pembeli Pada kasus Menjual, kita bisa tentukan sebagai relasi One to Many atau Many to One, karena misal satu Barang hanya bisa dijual oleh satu Penjual, namun satu Penjual bisa menjual lebih dari satu Barang.
Melengkapi Attribute Tambahan
Bukan hanya Entity yang bisa memiliki Attribute Relationship pun bisa memiliki Attribute jika memang perlu Sebelumnya kita sudah menambah Attribute yang bersifat Foreign Key, sekarang kita bisa tambahkan Attribute yang sifatnya deskriptif Misal pada relasi Membeli, kita akan tambahkan atribut Jumlah Dan pada relasi Menjual, kita tidak akan menambah atribut deskriptif lainnya.